Jumat, 09 Oktober 2015

Sejarah Permainan Bola Voli

Sejarah Bola Voli – Sejak pertama kali ditemukan oleh William G. Morgan pada tanggal 9 Februari 1895, permainan bola voli makin dikenal luas masyarakat dunia sebagai olahraga menarik dan mudah dimainkan. Hingga saat ini olah raga ini disukai banyak orang dan termasuk salah satu jenis olah raga yang diajarkan di sekolah-sekolah mulai dari SD hingga perguruan tinggi.

William G. Morgan yang juga seorang Direktur sekaligus Pembina Pendidikan Jasmani YMCA (Young Men Christian Association) di Holyoke Massachusetts, Amerika Serikat, memberi nama permainan ciptaannya dengan nama olahraga Mintonette dan merupakan gabungan dari 4 permainan yang populer kala itu yaitu Bola Basket, Baseball, Tenis dan Bola Tangan.

Munculnya olahraga voli sendiri berdasarkan keluhan dan permintaan pengusaha lokal dan masyarakat yang menginginkan permainan lebih ringan dibandingkan dengan Permainan Bola Basket yang pada waktu itu banyak dimainkan untuk kebugaran. Karena dalam permainan basket membutuhkan tenaga besar dan hanya cocok bagi kalangan muda. Fisik dan tenaga yang super aktif akan membuat kesulitan bagi orang yang sudah berumur.

Menanggapi hal itu, William, selaku Pembina Pendidikan Jasmani kemudian bertemu dengan James Naismith yang juga penemu olahraga bola basket. Sejak saat itulah sejarah permainan bola voli dimulai. Menurut William bahwa permaianan bola basket sangat aktif dan membutuhkan fisik yang kuat untuk bisa melakukan permainan sehingga tidak bisa dimainkan oleh semua usia.

http://teknikor.blogspot.com
Kemudian William menciptakan permainan lebih ringan dibandingkan olahraga lainnya dan bisa dimainkan oleh semua kalangan dan semua usia, maka dibuatlah permainan atau olahraga yang diberi nama Mintonette.
Perbahan Nama Dan Peraturan Permainan Bola Voli

Peraturan dalam permaianan bola voli ketika pertama kali diciptakan, dimaikan oleh 2 tim. Masing-masing tim terdiri dari 5 orang bahkan bisa banyak orang atau dengan jumlah pemain tidak terbatas dan sekarang ditetapkan menjadi 6 orang. Aturan permainan yang berlaku adalah mempertahankan bola agar tidak jatuh di area lapangan sendiri sehingga jika terjatuh dianggap mati.

Sejak pertama kali diciptakan olah raga itu sudah diminati banyak kalangan dan menyebar dimasyarakat. Pada tahun 1896 olahraga Mintonette mulai mengadakan demontrasi pertandingan di International YMCA Training School sekaligus awal perubahan nama Mintonette menjadi Bola Voli

Untuk memperkenalkan lebih luas olahraga baru ciptaan Willian itu, pada tahun 1896 Director of the Professional Physical Education Training School sekaligus sebagai Executive Director of Department of Physical Education of the International Committee of YMCA, Dr. Luther Halsey Gulick mengundang William pada sebuah Konferensi yang dihadiri oleh seluruh instruktur pendidikan jasmani, bertempat disebuah kampus YMCA. Pada saat itu William C morgan diminta untuk mendemonstrasikan sekaligus menjelaskan teknik dasar permainan bola voli atau olahraga Mintonette yang dicipatakannya.

Untuk mendemonstrasikan olahraga baru tersebut William membawa 2 tim pemain yang akan berlaga dan disaksikan semua yang hadir. Masing-masing tim memiliki 5 orang anggota. Dalam kesempatan itu morgan juga menjelaskan bahwa permainan itu bisa dimainkan oleh banyak pemain dan mudah dimainkan baik di area terbuka maupun dalam ruangan.

Aturan permainan menurut William masing-masing tim harus mempertahankan bola agar tidak terjatuh dan tetap bergerak melintasi jaring net yang dipasang ditengah lapangan mengarah ke lapangan tim lain begitu juga sebaliknya.

Pada tahun yang sama 1896 nama mintonette diubah oleh Alfred T. Halstead dengan nama yang sesuai dengan teknik permainan yang mempertahankan bola agar terus melambung sampai kemudian terjatuh ke tanah Volleying sehngga olahraga itu dikenal dengan namanya yang baru yaitu vollyball. Pada tahun 1933 Amerika mengadakan kejuaraan bola voli nasional.

Perkembangan Dan Puncak Sejarah Permainan Bola Voli
Sejak saat itu permainan ini berkembang sangat cepat, baik di Amerika, Eropa hingga Asia dan seluruh dunia. Pada tahun 1964 olahraga ini ditetapkan sebagai olahraga resmi pada Olimpiade di Polandia. Sebagai olahraga resmi kemudian pada mtahun 1974 bola voli pertama kali dipertandingkan di Polandia.

Pada tahun 1984 berdirilah organisasi bola voli IVBF (International Volly Ball Federation) di Paris Prancis hingga saat ini. Pada saat itu IVBF beranggotakan 15 negara dan berkedudukan di Prancis. Pesatnya perkembangan olahraga ini disetiap negara akhirnya kejuaraan dunia voli antar negara mulai banyak termasuk di Indonesia.

Sejarah Bola Voli Di Indonesia

Indonesia sudah mengenal olahraga bola voli sejak tahun 1928 atau 5 tahun sebelum Amerika mengadakan kejuaraan nasionalnya sebagai negara asal permainan bola voli itu diciptakan. Sejak pertama kali bola voli diperkenalkan, banyak masyarakat yang menyukai permainan ini baik di Amerika maupun negara-negara di Eropa sampai akhirnya permainan ini dibawa oleh Belanda ke Indonesia yang saat itu menjajah Indonesia

Namun demikian, saat itu permainan voli hanya dimaikan oleh kalangan tertentu saja seperti pejabat, bagsawan atau orang-orang terpelajar sehingga olahraga ini tidak banyak dikenal di masyarakat umum. Setelah kemerdekaan RI pada 1945 olahraga voli mulai dikenal luas masyarakat Indonesia dan bisa dimainkan oleh siapapun.

Bahkan saat ini permainan bola voli disukai banyak kalangan, mulai dari masyarakat biasa sampai pejabat baik di desa atau di kota. Karena olahraga ini disamping mudah dimainkan, juag tidak membutuhkan tempat terlalu luas untuk melakukan permainan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar